Banjar
Setelah Viral, Baru Ada Tindakan dari PUPR Banjar yang Janji Perbaiki Jembatan Gantung

BêBASbaru.com, BANJAR – PUPR Banjar menjanjikan secepatnya melakukan perbaikan Jembatan gantung Desa Pemurus, Kecamatan Aluh-Aluh Kabupaten Banjar yang dikeluhkan warga rusak dan membahayakan pengendara yang melintas. Jembatan ini pun sempat menjadi sorotan publik setelah sempat diunggah ke media sosial. Jembatan gantung tersebut tampak sudah berlubang di banyak titik. Bahkan, jembatan yang juga terlihat sudah pernah diperbaiki dengan tambal sulam ini sangat membahayakan pengendara yang melintas. Kabid Bina Marga Dinas PUPR Banjar, Ahmad Solhan Jumat (18/9/2020) mengungkapkan bahwa pihaknya telah turun ke lapangan guna menindaklanjuti atas laporan masyarakat mengenai jembatan gantung tersebut. “Kerusakan ini sudah disurvei oleh tim kami, dan sudah ada perencanaan perbaikan bersama kecamatan setempat, dengan swakelola,” ujarnya. Ke depan, Solhan mengatakan, jembatan itu secepatnya akan dilakukan perbaikan karena kalau lambat nantinya kerusakan akan lebih besar dan berpengaruh pada bangunan konstruksi. Terkait lambatnya perbaikan jembatan sehingga membuat kerusakan parah di lantai jembatan, Sulhan mengungkap, selama ini jembatan tersebut tak pernah dimasukkan ke usulan Musrenbang dari Aluh-aluh. Perbaikan jembatan diluar musrenbang ini, bisa dilakukan oleh pihaknya, dengan masih ada bahan kayu usai pembongkaran jembatan Pengaron. Bahan pembongkaran tersebut rencananya ujar Solhan akan digunakan untuk memperbaiki kerusakan di jembatan gantung Desa Pemurus. “Situasi Pandemi seperti ini anggaran untuk perbaikan kita juga terkuras sehingga kita memanfaatkan bahan yang ada,” ujarnya.
Sumber: banjarmasinpost.co.id dan berbagai sumber (dengan judul: Sempat Diunggah di Medsos, PUPR Banjar Janji Perbaikan Jembatan Gantung di Pemurus Aluh-aluh)
Berita ini sudah dilihat 439 kali